DAUN KALE..MULTI MANFAAT
INI KALE KU, MANA KALE MU
Dalam kunjungannya saat monitoring aktivitas warga Masyarakat
dilingkungan RT.13 Jl Sepakat laut Kelurahan Baru Tengah Kecamatan Balikpapan
Barat, Lurah (Eddy Moelyono) beserta Kepala Seksi Pemberdayaan Masyarakat (Susanti
Rahayu) mengunjungi tempat budi daya daun kale yang dilakukan oleh kelompok warga Masyarakat RT.13.
IMAM BASUNI yang akrab disapa dengan panggilan bang ibas ini
memberikan informasi kepada Lurah dan Kasi Permas Baru Tengah “ bahwa kegiatan
ini dilakukan dalam rangka merealisasikan program warga siaga sehat yang disingkat
WASIAT, program ini perpaduan Kerjasama lintas RT yang berjumlah 5 (lima)
rukung tetangga yang berada di sekitarnya, hanya saja di pusatkan di lokasi RT.13
depan langgar Asy-Syifa Kelurahan Baru Tengah, yang memiliki pelataran yang
luas dan dapat dimanfaatkan untuk mendukung kegiatan Masyarakat ini. Kegiatan
ini didukung oleh PT. Kilang Pertamina Internasional
melalui program Coorporate Social Responsibilty (CSR) 2023/2024 yang saat ini masih
berlangsung. Bukan saja budidaya daun
kale yang dapat di manfaatkan untuk Kesehatan, tetapi ada budidaya ikan lele
dan nila yang memanfaatkan pekarangan sempit, menggunakan ember dan atau drum plastik
yang dirancang khusus.
Tim redaksional kelurahan baru tengah menambahkan budi daya
kale ini memiliki manfaat bagi Kesehatan manusia diantaranya ; sangat bagus
untuk detoks, melancarkan perencanaan dan metabolisme tubuh, baik untuk
menurunkan berat badan, mengatasi mata panda, mampu menjaga Kesehatan rongga
mulut, mencegah anemia, membantu mencegah kanker, sebagai anti-inflamasi untuk
penyakit dalam tubuh, menguatkan tulang, menyehatkan rambut dan kulit, yang
tentunya pengolahannya haruslah sesuai dengan peruntukannya dan bagaimana cara
mengolahnya Masyarakat dapat mencari informasi itu di media sosial, internet,
youtube karena sudah banyak Masyarakat yang memanfaatkan dan mengolahnya dengan
baik dan benar, memiliki manfaat yang langsung dapat dirasakan oleh penikmat
daun kale ini.
Ibas menambahkan bukan saja budidaya daun kale dan ikan lele
dan ikan nila, program keja dan kegiatan lain yang dilaksanakan dalam program
warga siaga sehat ini, ada penimbangan bayi balita, pemeriksaan ibu hamil dan
bayi, budidaya toga, membuat mural pada dinding yang terlihat gersang yang
bertujuan mempercantik lingkungan yang tadinya terlihat kumuh dan kusam sebelumnya,
sekarang sudah terlihat lebih baik dan lebih cantik. Ibas mengakui bahwa
mengajak Masyarakat itu tidak mudah, perlu selalu memotivasi dan
mensosialisasikan kepada Masyarakat pentingnya Kesehatan dan kebersihan
lingkungan, jika semangat kita pudar maka program dan kegiatan yang bermanfaat
ini tidak dapat berkesinambungan, jadi harus terus memotivasi tanpa merasa bosan.